Prajurit Satgas Pamtas Yonif 312/KH Jadi Qori Pada Acara Pernikahan Warga Perbatasan

KEEROM , – Dipercaya menjadi saritilawah, Prada Asrullah Amir salah satu personil Pos Kotis Satgas Pamtas Yonif 312/KH melantunkan ayat-ayat suci Al-qur’an dengan indah pada pernikahan salah satu warga di Kampung Senggi Distrik Senggi Kabupaten Keerom Papua.

Hal tersebut disampaikan Dankima Satgas Pamtas Yonif 312/KH Kapten Inf Puriadi Mardan dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Keerom, Papua. Minggu (6/12/2020).

Baca juga:

Pangdam III/Siliwangi Silaturahmi Dengan KPUD dan Paslon Pilkada di Cilegon9

Dankima Satgas Pamtas Yonif 312/KH Kapten Inf Puriadi Mardan mengungkapkan bahwa, ” kegiatan menghadiri acara pernikahan warga didaerah binaan merupakan salah satu cara mempererat dan meningkatkan persaudaraan dan kekeluargaan antara TNI dengan masyarakat khususnya di Kampung Senggi yang selama ini sudah berjalan dengan baik “.

“Kali ini kami menghadiri pernikahan anak dari bapak Ustad Nasihhudin yang merupakan salah satu tokoh agama yang ada di Kampung Senggi dan alhamdulillah beliau mempercayakan kepada Prada Asrullah untuk membacakan lantunan ayat suci Al-quran dalam pernikahan anaknya,” ucap Puriadi.

Baca juga:

Ir. H. Eddy Ganefo, MM Disupport Kembali Maju Pada Munas IX Kadin

Ditempat terpisah, Prada Asrullah mengungkapkan rasa bangganya atas kepercayaan warga yang diberikan kepadanya, “Alhamdulillah mendapatkan kepercayaan dari warga untuk melaksanakan tugas mulia, semoga amanah,” ungkapnya.

Lebih lanjut Asrullah menjelaskan dalam setiap acara akad nikah pada dasarnya tidak ada aturan baku surat atau ayat yang harus dibaca, hanya saja sebaiknya yang dibaca adalah surat yang mengandung makna yang berkaitan dengan tema acara tersebut, yakni ayat yang berkaitan dengan nikah atau jodoh.

Baca juga:

Cegah Pungli, Satgas Saber Pungli Jabar Gelar Sosialisasi di Sumedang

“Adapun surat yang dibacakan adalah An-Nisaa ayat 1 berikut dengan surat ar-Ruum ayat 21 yang pada intinya bahwa Allah SWT menciptakan untukmu istri-istri dari jenismu sendiri supaya kamu merasa nyaman bersamanya,” ucap Asrullah.

“Tidak lupa kami mendo’akan kepada kedua mempelai selamat menempuh hidup baru, semoga menjadi keluarga yang sakinah mawadah dan warohmah,” tutup Asrullah.

(RRJ1)

Bagikan Berita Ini
Array

Berita Terkait