Antisipasi Penyebaran Virus Corona Anggota Polsek Ciparay Periksa Kesehatan

BANDUNG,- Kepala Puskesmas Ciparay DTP dr. Heriyanto beserta dua petugasnya mendatangi Mako Polsek Ciparay untuk melakukan Pemeriksaan Kesehatan bagi Anggota Polsek Ciparay.

Pemeriksaan Kesehatan ini bertujuan untuk mengantisipasi kesehatan Anggota Polsek Ciparay dengan maraknya wabah virus corona(Covid-19) ini.

Kepala Puskesmas Ciparay dr. Heriyanto mengatakan pemeriksaan ini sangat penting untuk mengantisipasi wabah virus corona bagi anggota Polri yang bertugas langsung berhadapan dengan masyarakat dan publik. Jika di temukan anggota Polri dengan gejala demam, batuk, pilek, atau sesak napas makan anggota tersebut akan langsung diperiksa oleh petugas dan dikirim ke Faskes yang sudah di tunjuk, ” ujarnya.

Adapun pemeriksaan kesehatan tersebut meliputi pemeriksaan tensi darah, gula darah, kolestrol, asam urat, triglicerida, serta pemeriksaan urine, ” kata Heriyanto.

Selanjutnya Kapolresta Bandung Kombes. Pol Hendra Kurniawan, S.I.K melalui Kapolsek Ciparay AKP Suyatno, S.Pd menjelaskan bahwasannya dengan maraknya wabah virus corona (covid-19) ini kepada anggota wajib untuk selalu menjaga kesehatan tubuh nya dan menjaga lingkungan sekitar.

Sementara dengan adanya pemeriksaan kesehatan ini sangat membantu sekali bagi anggota Polri, agar mengetahui kondisi tubuh dan tetap menjaga kesehatan, ” ungkap Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Drs. S. Erlangga kepada reportasejabarsatu.com Jumat 20/3)2020.

(Red)

Bagikan Berita Ini
Array

Berita Terkait